Kediri, Mataraman.net – Petahana Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Maria Ulfa resmi mendaftar sebagai calon bupati untuk kontestasi Pilkada Kabupaten Kediri. Keduanya mendaftar diantar oleh seluruh relawan dari berbagai lapisan masyarakat.
Pantauan penulis, Mas Dhito dan Mbak Dewi tiba di KPU Kabupaten Kediri pada pukul 08.25 WIB. Dengan mengendarai sepeda motor vespa matic, Mas Dhito membonceng sang Mbak Cicha disambut KPU Kabupaten Kediri.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Belasan menit menyapa relawan dan kader di halaman KPU Kediri sekaligus berswafoto. Paguyuban Panji Laras ikut mengiringi yang merupakan paguyuban kesenian. Termasuk partai pengusung diantaranya Partai Gerindra, PDIP, Golkar, PKS, PAN, PSI Perindo dan Partai Ummat, PPP.
Mas Dhito usai menyerahkan berkas diberi kesempatan untuk memberikan sepatah dua patah kata. Dirinya bersyukur bisa mendaftar di hari pertama tanggal 27 Agustus 2024 tepat 08.37 WIB.
“Hari ini status kami bakal calon bupati untuk dokumen sudah kami serahkan. Ada satu visi misi yang tak perlu kami jabarkan ada 17 program prioritas,” ujar Mas Dhito.
Politikus muda PDIP ini menegaskan bahwa ini bukan soal Dhito, Dewi. Pun juga bukan soal Partai Pengusung PDIP, Gerindra, PAN, PKS, akan tetapi perihal keberlanjutan sejarah Kabupaten Kediri akan berlanjut.
“Saya berharap doa, saya dan Mbak Dewi. Keinginan kami hanya satu yaitu Kabupaten Kediri menjadi episentrum yang akan datang. Mengingat ini kabupaten yang tertua, maka saya rasa dan saya yakini ibu dari Nusantara ada di Kediri,” paparnya.
Ketua KPU Kabupaten Kediri, Nanang Qosim mengungkapkan hari ini bersyukur sebab di hari pertama ada yang mendaftar. Pihaknya memastikan termasuk dirinya untuk tidur Kantor KPU Kediri agar tidak kesiangan.
“Kami pastikan berkas sesuai dengan KPU kami akan menerima berkas pendaftaran calon, dan kami pastikan berkas lengkap. Soal benar atau tidak benar ada perbaikan dokumen,” ujar Nanang Qosim. (mad)