Kediri, Mataraman.net – Pekan ketiga Liga 1 2024/2025, Persik Kediri bakal menjamu Malut United di Stadion Brawijaya, Minggu 25 Agustus 2024. Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mewaspadai serangan balik tim berjuluk Laskar Kie Rah ini.
Pelatih Persik Kediri ini meminta pemain untuk memperkokoh lini pertahanan. Mengingat Malut United berhasil menahan imbang Persebaya Surabaya pekan lalu. Ditambah serangan balik yang membahayakan lawan.
“Kita tahu bahwa Malut United adalah tim baik yang menggunakan pemain serangan balik,” ujar Marcelo Rospide dalam keterangan pers rilis, Sabtu, 24 Agustus 2024.
Pelatih asal Brazil ini mengaku untuk persiapan skuad Ze Valente dan kawan-kawan seperti biasa. Yakni mempersiapkan pertandingan demi pertandingan dengan sungguh-sungguh.
Macan Putih akan memberikan 100 persen kekuatan penuh mengingat bermain di kandang. Sehingga target meraih poin penuh selain juga karena memiliki persiapan waktu panjang.
“Kita mencoba berikan terbaik dan mudah-mudahan mendapatkan hasil maksimal,” ulasnya.
Marcelo Rospide menambahkan bahwa Malut United memiliki pemain asing yang bagus. Bisa bermain cepat, sehingga selain pertahanan yang kuat dan mempunyai striker tajam seperti gelandang tengah, Tatsuro Nagamatsu.
Lalu, ada sayap kiri Adriano Castanheira termasuk Jorge Correa. Lini depan dan tengah ada pemain asing Victor Mansaray serta Diego Martinez.
“Sehingga kita tetap ada tetap waspada kami sudah jalani latihan seperti kita. Semoga di pertandingan kita atasi dengan baik, dan kita memenangkan pertandingan,” bebernya.
Dirinya menjelaskan untuk pemain yang akan diturunkan belum bisa memastikan nama-namanya. Marcelo Rospide memastikan kondisi fisik seluruh pemain dalam keadaan fit tidak ada yang mengalami cidera.
“Siapapun yang diturunkan, sehat semua pemain tidak ada yang cidera, semua pemain siap untuk besok,” tandasnya. (mad)
Discussion about this post